PHK bukan akhir segalanya. Bisa jadi, itu awal dari sesuatu yang lebih bermakna.
Ribuan orang kehilangan pekerjaan setiap tahun. Banyak dari mereka yang merasa hidup berhenti begitu saja. Namun, selalu ada peluang di balik krisis. Buku ini hadir sebagai panduan praktis dan reflektif untuk siapa saja yang ingin bertransformasi dari karyawan menjadi wirausaha yang berani mengambil kendali hidupnya.
Berani Melangkah : dari Karyawan menjadi Wirausaha bukan hanya berisi motivasi, tapi juga langkah nyata memulai bisnis dari nol. Lengkap dengan kisah inspiratif, tip praktis, dan strategi membangun usaha pada Era Digital. Buku ini dirancang agar pembaca tak hanya bermimpi, tapi juga berani bertindak.
Buku ini adalah titik awal bagi Anda yang merasa kehilangan arah atau diam-diam ingin mandiri secara finansial. Karena, perubahan besar selalu dimulai dari satu keputusan kecil: berani, melangkah. Setiap orang layak mendapat kesempatan kedua. Buku ini hadir untuk menemani Anda mengambil langkah pertama menuju hidup mandiri dan lebih bermakna sebagai wirausaha.
Kenapa harus baca buku ini?